Rabu, Februari 11, 2009

BERATNYA HARUS MENYAPIH....



Sudah beberapa hari ini mama selalu "count down"-menghitung hari. Karena sabtu ini, untuk pertama kalinya mama akan meninggalkan hasna untuk beberapa hari-tugas luar dari kantor. Selama ini, mama selalu membawa Hasna jika harus bepergian selama beberapa hari. Tetapi kali ini,tugas mama tidak memungkinkan untuk itu.

Rasanya berat sekali, secara tidak langsung mama harus melatih Hasna tidur malam hari tanpa mama. Hasna sebenarnya sudah tidak menyusu lagi karena ASI mama kering tiba-tiba akibat sakit cacar beberapa bulan ygll. Karena mama masih ingin menyusui lagi, Hasna mama biarkan "menyusu" dengan niatan ASI akan keluar lagi. Apa dikata ASI tetap tidak keluar! :((Akhirnya Hasna terbiasa "ngempeng"-maaf- istilah jawa jika menyusu tapi tidak ada ASI yang harus diisap.

Kebiasaan "ngempeng" ini malah mama gunakan untuk tetap menjalin kedekatan dengan Hasna. Mama lihat, Hasna juga sangat menikmati "ngempeng" ini untuk cari-cari alasan supaya bisa mama dekap.....duuuuh....rasanya nyeessss....banget bisa lihat Hasna yang menyusu sambil minta perhatian!O:)

Malam hari sebelum tidur, Hasna pasti minta "na-na"- istilah Hasna untuk minta nenen. Nana ini sebagai pengantar tidurnya yang paling ampuh! Tidak sampai seperempat jam, Hasna pasti sudah tidur pulas! Hehehehe.....

Nah, mulai beberapa hari ini, mama sengaja mengalihkan perhatiannya supaya tidak minta "na-na". Mama buat dia capek bermain sebelum tidur, hingga dia langsung ngantuk tanpa sempat ingat "na-na". Kadang Hasna berceloteh-dengan bahasa planetnya tentu- macam-macam hingga dia capek dan langsung pulas...zzzzz......I-|Sementara mama, "berakting" pura-pura tidur!

Belajar menyapih ini sudah mama lakukan 1 minggu. Sering mama sendiri ga tega jika Hasna masih tetap minta "na-na", akhirnya ya ngempeng lagi sebelum tidur! Secara hati,mama memang belum ikhlas melepas kebiasan "na-na" ini! Kadang mama bangun sendiri di tengah malam-karena Hasna biasa bangun jam setengah 2 dinihari untuk minta "na-na" dan minum air putih- sedangkan Hasna masih pulas. Mama perhatikan Hasna, siapa tahu dia bangun, ingat "na-na" nya......mama sendiri yang ga konsisten....:-S

Waktunya tinggal beberapa hari lagi, sedangkan Hasna belum bisa lepas sama sekali dengan kebiasaan "na-na" nya. Mama masih bingung, apa Hasna bisa "lupa" barang beberapa hari dengan "na-na", jika mama pergi selama 3 hari?

Maafkan mama ya sayang......

Minggu, Februari 01, 2009

KOPDAR KETEMU BUNDA WAFI DAN BUNDA AZRA

Ada yang lupa belum mama tampilkan disini nih......Kopdar mama sama Bunda Wafi n Bunda Azra!
Bunda Azra ( mbak Pipiet) kebetulan main ke Jogja dalam rangka liburan. Ketemuan ama Bunda ini ga susah, kebetulan Hotelnya tidak jauh dari rumah kami. Eh, ssssst......bunda ini cantiiiik loh....? hehehe......awal mama ketemu agak "pangling" karena bunda azra lebih muda dari yang keliatan di blog! Hi hi hi...
Sayang ga sempat ketemuan ama Azra ya, karena sedang keluar. Dan Sarah??? Duuuuh, genduuuut dan gemesin banget deh! Hebat juga nih bayi umur segitu udah diajak jalan jauh dan gak rewel!

Kopdar kedua, ama bundanya si ganteng Wafi! Sebenarnya kami janjian di Taman Pintar,tapi karena Jogja yang macet akibat libur panjang ini, akhirnya kami ketemuan di "oh la la".
Awalnya Wafi cuek banget, sibuk nonton film yang diputar di cafe itu. Tapi yang namanya anak-anak cepet banget akrab. Selang beberapa menit kemudian mereka sudah asik lari sana sini! Hehehe.......mbak Iie, kalo "nengok" suami di Jogja, mampir lagi yah?